Beranda Pendidikan Dukung PAUD Dengan Gerimis – Ratusan Susu Dibagi di Sangatta Selatan

Dukung PAUD Dengan Gerimis – Ratusan Susu Dibagi di Sangatta Selatan

333 views
0

SANGATTA- Program gerakan minum susu atau gerimis untuk siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) terus dijalankan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Dinas Pendidikan (Disdik) bekerjasama dengan Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kutim. Program ini sengaja digalakkan sebagai upaya membudayakan minum susu.

Paling baru gerimis kembali dilaksanakan untuk PAUD di Kecamatan Sangatta Selatan. Ditandai dengan penyerahan secara simbolis susu kotak dengan berat 400 gram dan 600 gram kepada Camat Sangatta Selatan Hasdiah. Disela-sela acara pembukaan dan normalisasi irigasi sawah di Kilometer 4 Sangatta Selatan, Selasa (13/11/2018).

“Kita ingin seluruh anak-anak usia dini tumbuh dengan sehat. Salah satunya dengan membiasakan diri minum susu. Sehingga dalam usia emasnya bisa belajar dan berkembang lebih baik,” harap Ismu dihadapan ratusan maayarakat.

Lengkap dengan seragam dinas seperti Aparatur Sipil Negara, Ismu menegaskan bahwa Pemkab akan selalu mendukung program pengembangan sumber daya manusia (SDM). Terlebih difokuskan pada peningkatan kualitas SDA generasi muda.

Camat Sangatta Selatan Hasdiah merasa bersyukur dan berterimakasih kepada Pemkab Kutim selalu mendukung program Bunda PAUD yakni Ny Hj Encek UR Firgasih. Khususnya mendukung program PAUD.

Sementara itu Plt Kadisdik Roma Malau menambahkan bahwa program gerimis di Sangatta Selatan merupakan rangkaian launching kegiatan serupa yang sudah berjalan. Menurutnya Bunda PAUD terus memberikan dukungan dalam pelaksanaan penguatan implementasi Paud holistik integratif melalui program Gerimis.

“Sekarang tugas guru-guru PAUD mengajarkan dengan baik disiplin minum susu kepada anak, agar menjadi budaya sehat sehari-hari,” kata Roma.

Kali ini Disdik mendistribusikan ratusan susu bubuk kemasan berukuran berat 400 gram dan 600 gram sebanyak 235 kotak. (hms3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini