Beranda Umum & Ekonomi Diskop Dorong UKM Lebih Berkembang – Promosikan Potensi Lewat Berbagai Event

Diskop Dorong UKM Lebih Berkembang – Promosikan Potensi Lewat Berbagai Event

162 views
0

Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menegah (Diskop UKM) Kutim Muhammad Husaini. (Foto: Ist)

SANGATTA – Selama ini Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menegah (Diskop UKM) selalu memberikan peluang  dan berbagai upaya pemberdayaan UKM dalam berbagai event, salah satunya promosi di saat Pekan Raya Kutim Expo (PRKE) beberapa hari lalu. Kepala Diskop UKM  Kutim Muhammad Husaini, berikan piagam penghargaan kepada 7 orang yang berkontribusi atas partisipasi mengikuti PRKE hingga meraup omzet puluhan juta rupiah di stan Diskop UKM.

“Penghargaan ini untuk meningkatkan citra Pemkab Kutim melalui Diskop UKM di masyarakat. Sekaligus memberikan motivasi bagi para pelaku UKM  lainnya untuk berkarya lebih baik, agar dapat berkontribusi saat expo ditahun depan,” kata Husaini beberapa waktu lalu, Rabu (16/10/2019).

Dia mengatakan diantaranya yang mendapat penghargaan atas partisipasi PRKE Kutim di stan Diskop UKM adalah Hamis seorang perajin rotan dari Karangan, koordinator pengembang lembaga bisnis Pama Sangatta Utara Hendra S Sos, pembatik khas Kutim “Galih Kartini” Sangatta Utara Masniar Donggo, Salmawati pengolah jahe instan dari Teluk Pandan, Pengolah keripik dari Sangatta Utara Entin Kartini dan Community empowerment PT Kaltim Prima Coal.

“Para penerima penghargaan adalah orang-orang yang memberikan kontribusi lebih dari seharusnya, demi kemajuan produk lokal,” tutupnya. (hms7)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini