Beranda Olahraga IPSTKT-B Juara KNPI Cup I

IPSTKT-B Juara KNPI Cup I

164 views
0

Yulianus Palangiran bersama kedua tim binaannya berhasil menjuarai kejuaraan Sepak Takraw KNPI Cup I 2019 (Foto: lst)

SANGATTA – Tim sepak takraw Ikatan Pemuda Sepak Takraw Kutai Timur (IPSTKT) – B sukses menjuarai turnamen Sepak Takraw KNPI Cup I 2019. Title juara direbut setelah menundukkan tim IPSTKT- A dalam laga final, Sabtu(2/11/2019) di lapangan STQ Sangatta. Kedua tim berhasil mengalahkan lawan-lawannya dari beberapa kecamatan.

Dua finalis ini merupakan binaan langsung anggota DPRD Kutim, Yulianus Palangiran. Yulianus Palangiran mengatakan sangat bangga dengan hasil yang telah dicapai oleh kedua tim yang diturunkan dalam KNPI Cup I ini.

“Puji Tuhan, atas semua hasil yang diraih oleh kedua tim. Usaha dan kerja keras selama ini telah memberikan hasil yang sangat positif. Kedua tim baik IPST-A dan B berhasil masuk final. Sungguh prestasi yang luar biasa. Mudah-mudahan prestasi ini bisa terus berlanjut pada kejuaran yang lebih bergengsi,” ujar pria yang hobi main catur ini.

Yulianus mengingatkan kepada kedua tim binaannya ini untuk tidak cepat berpuas diri. Tetap konsisten berlatih walaupun tidak ada pertandingan, karena mempertahankan sebuah prestasi jauh lebih sulit dari pada meraihnya. Lawan- lawan yang dihadapi sekarang ini tentu sudah mengambil pelajaran dari kegagalan mereka, dimana kekurangan yang harus diperbaiki sehingga nantinya mereka lebih siap bertanding.

“Jadi jangan cepat berpuas diri, teruslah berlatih dan mengasah kemampuan karena lawan – lawan kedepannya semakin tangguh,” ujar mantan Ketua IKAT ini.

Sementara itu, Ketua KNPI Kutim, Munir Perdana menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah rangkaian memperingati HUT ke 20 Kutim dan Hari Sumpah Pemuda ke 91 tahun ini.

Tujuan pelaksanaan Sepak Takraw KNPI CUP I ini adalah bagaimana mengajak seluruh generasi muda mengembangkan bakat dan talenta mereka khususnya di bidang olah raga sepak takraw. Kejuaran ini juga berguna untuk menjaring bibit- bibit potensial dalam sepak takraw yang bisa menjadi andalan Kutim.

Tantangan besar kedepan bagi generasi muda, selain penguasaan teknologi dan informasi, juga kejahatan narkoba.

“Untuk itu saya mengajak seluruh kaum muda untuk berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan yang positif seperti olah raga, seni budaya, bakti sosial dan menghindari penyalahgunaan narkotika yang banyak menyasar kaum muda. Harapannya kejuaran ini menjadi agenda rutin KNPI,” ujar Munir.

Sebelumya, Ketua Panitia, Rajab yang didampingi Direktur ASTAF (Academy Sepak Takraw Foundation) Kutim, Rahman mengatakan bahwa kejuaran ini berlangsung 28 Oktober – 2 November 2019. Diikuti 14 tim dari 4 kecamatan dengan menggunakan setengah kompetisi yang dibagi dalam 4 pool. 7 tim dari Kecamatan Sangatta Utara, 4 tim dari Bengalon, 2 dari Rantau Pulung dan 1 tim dari Sangatta Selatan yang memperwbutkan thropi, piagam dan sejumlah uang pembinaan.(hms4)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini