Beranda Pemerintahan Aman, Gaji TK2D Dibayar Sampai Desember – Sedangkan Insentif PNS Masih Proses

Aman, Gaji TK2D Dibayar Sampai Desember – Sedangkan Insentif PNS Masih Proses

373 views
0

Wabup Kasmidi Bulang saat memimpin rapat coffee morning, di Ruang Meranti, Kantor Sekretariat Kabupaten Kutim, Senin (25/11/2019).(Foto: Wahyu Humas)

SANGATTA – Tahun ini TK2D bisa bernapas lega, sebab gaji seluruh honerer lingkup Pemkab Kutim dipastikan dibayar hingga  Desember 2019. Hal itu ditegaskan Wakil Bupati  Kutai Timur (Wabup Kutim) Kasmidi Bulang saat memimpin rapat Coffee Morning, di Ruang Meranti, Kantor Sekretariat Kabupaten Kutim, Senin (25/11/2019).

“Tolong disampaikan insyAllah pembayaran honor (gaji) untuk TK2D akan dibayarkan hingga akhir tahun ini. Sementara sudah ditransfer hingga bulan Oktober, sisa dibulan November dan Desember,” kata Kasmidi.

Kasmidi menambahkan akibat cukup banyaknya TK2D di Kutim tapi beberapa yang bekerja belum maksimal, kalau bisa saat perpanjangan SK pada tahun 2020 harus rekomendasi pimpinannya. Agar kedepannya tidak menghabiskan anggaran besar hanya untuk menggaji TK2D, maka dari itu wajib ditata ulang. Sementara itu kepastian insentif masih menunggu beberapa saat.

“Sedangkan untuk insentif pegawai semuanya sama (seluruh PNS dilingkup Pemkab Kutim). Belum menerima, dikarenakan sementara masih proses,” ucap Kasmidi.

Pada Rapat Coffee Morning juga membahas gaji TK2D 2020, Seskab Irawansyah menambahkan terkait gaji PNS dan TK2D ditahun 2020 dianggarkan selama satu tahun, sesuai intruksi dari Bupati Ismunandar dan Wakil Bupati Kasmidi Bulang.

“Gaji PNS dan TK2D sudah dianggarkan di APBD Kutim tahun 2020, untuk PNS dianggarkan 14 bulan sudah sama gaji 13 dan tunjangan hari raya. Sedangkan gaji TK2D dianggarkan satu tahun atau 12 bulan,” kata Seskab Irawansyah

Seskab menambahkan seluruh bendahara di OPD juga diminta agar menginput datanya dianggarkan selama 12 bulan ditahun 2020. Menurut mantan Kepala Disperindag, diketahui anggaran 2020 sebagaianya untuk melunasi hutang yang masih tersisa, tetapi pemerintah tetap berusaha untuk memberikan apa yang merupakan hak-hak mereka.(hms7)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini