Beranda Kutai Timur DPC KKB Kutim Komitmen Berkontribusi Bangun Daerah

DPC KKB Kutim Komitmen Berkontribusi Bangun Daerah

268 views
0

BANGUN DAERAH: Bupati Ismunandar memberikan ucapan selamat kepada kepengurusan DPC KKB yang baru saja dilantik. (Foto: Irfan/humas)

SANGATTA- Organisasi Dewan Pengurus Cabang (DPC) Kerukunan Keluarga Bulukumba (KKB) Kutai Timur (Kutim) periode 2019 – 2024 resmi punya pemimpin baru. Ya, Andi Abdul Rahman resmi terpilih menjadi Ketua DPC KKB Kutim. Menahkodai paguyuban daerah penghasil ikan terbesar di Sulawesi Selatan (Sulsel) tersebut. Setelah bersama anggota yang lain dilantik oleh Ketua DPP KKB Pusat Andi Badi Sommeng di Gedung Buana Mekar kawasan Sangatta Lama, Minggu (1/12/2019).

Kegiatan ini turut disaksikan Bupati Ismunandar yang bersedia meluangkan waktunya untuk hadir ditengah jadwal padat. Dalam kesempatan itu, Ketua DPC KKB Kutim Andi Abdul Rahman menuturkan siap mengemban amanah memimpin KKB Kutim. Program utamanya yaitu membangun daerah terutama Kutim.

“Saya akan menghimpun sekaligus mendata sekitar 2.000 warga Bulukumba yang mendiami Kecamatan di Kutim untuk bahu-mambahu bersinergi dalam program pembangunan daerah kedepan. Hal ini mutlak, pasalnya selama ini warga Bulukumba hidup dalam kerukunan etnis. Kutim kondusif sehingga (KBB) wajib menggenjot pembangunan sebagai bagian komitmen kontribusi ke daerah,” paparnya.

Selanjutnya pria yang juga menjabat sebagai Kabag Sosial Setkab Kutim tersebut akan mereview siapa saja warga Bulukumba yang belum ber-KTP Kutim.

“Kita sudah surati Disdukcapil untuk diberikan kemudahan dalam administrasi. Hal ini untuk membuktikan warga Bulukumba sebagai bagian dari Kutim,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Ismunandar berpesan kepada pengurus DPC KKB yang baru saja dilantik, harus bekerja lebih kompak lagi.

“Seorang pemimpin harus bisa membina anggotanya sekaligus dapat mengemban amanah organisasi dengan sebaik-baiknya dengan penuh kebersamaan dan rasa tanggung jawab yang tinggi,” imbuhnya.

Ismu menambahkan, kepercayaan dan amanah sebagai pengurus KKB hendaknya menjadi spirit, motivasi, dan inspirasi untuk lebih meningkatkan pengabdian. Serta sumbangsih dalam membangun kualitas kehidupan masyarakat, daerah serta bangsa dan negara yang dicintai ini.

“Hal ini bisa kita aktualisasikan melalui program dan kegiatan yang akan dilaksanakan kedepan,” lanjutnya.

Senada, Ketua DPC KKB Pusat Andi Badi Sommeng mengatakan KKB adalah paguyuban warga Bulukumba yang berada di perantauan. Tujuannya adalah untuk mempererat silaturahmi antara warga Bulukumba di perantauan dan juga mampu berkontribusi terhadap daerah.

“Kita berharap agar KKB menjadi wadah kebersamaan, meningkatkan silaturahmi kekeluargaan. Hingga terjalinnya kerjasama yang lebih baik antara sesama warga Bulukumba maupun pemerintah. Kita harus mampu bekerjasama dalam membantu program pemerintah baik pembangunan daerah di perantauan serta Bulukumba sendiri,” pungkasnya. (hms13)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini