Beranda Sosial & Kesehatan Kerjasama Dengan UGM Bakal Berlanjut – Tingkatkan Kualitas SDM dan Penuhi Kebutuhan...

Kerjasama Dengan UGM Bakal Berlanjut – Tingkatkan Kualitas SDM dan Penuhi Kebutuhan Dokter

324 views
0

Foto bersama usai membahas kerja sama di Rumah Jabatan, Bukit Pelangi, Sangatta, Kutai Timur pada Rabu (29/1/2020).(ist)

SANGATTA- Banyak faktor pendukung kemajuan suatu daerah. Salah satunya tentu peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM). Dengan latar belakang tersebut, Bupati Kutim H Ismunandar tak mengurangi perhatiannya terhadap faktor satu ini.

Saat menerima kunjungan Direktur Direktorat Pendidikan dan Pengajaran Universitas Gadjah Mada (UDM) Yogyakarta, Dr  Sri Peni Wastutiningsih, di Rumah Jabatan, Bukit Pelangi, Sangatta, Kutai Timur pada Rabu (29/1/2020) lalu, Ismu kembali membahas kerjasama pemenuhan dokter spesialis di Kutim. Khususnya terutama di RS Sangkulirang.

Ismu mengatakan dalam pertemuannya bersama Direktur Direktorat Pendidikan dan Pengajaran UGM Yogyakarta dan rombongan membahas berbagai hal, terutama pada bidang-bidang yang berdampak positif bagi pembangunan di Kutim selama ini.

“Kami membahas kelanjutan kerja sama yang sudah berdampak positif bagi pembangunan di Kutim selama ini,” ucap Ismu yang didampingi Sekretaris Dinkes Hariati.

Orang nomor satu di Kutim ini berkata, item penting kerja sama nantinya akan dimatangkan oleh unit perangkat daerah terkait, di lingkup Pemkab Kutim.

“Mudah – mudahan kelanjutan kerja sama dengan salah satu kampus terbaik di Indonesia ini memberikan nilai plus pada akselerasi pembangunan di Kabupaten Kutai Timur, Amin,” harap Ismu.

Terpisah, Ketua Pengcab KAGAMA Kutim yang turut hadir dalam pertemuan itu, Aris Riza menambahkan, Pemkab Kutim meminta dukungan dari UGM untuk pemenuhan dokter spesialis di daerah setempat, terutama di RS Sangkulirang. Hal tersebut bakal dikomunikasikan dengan Dekan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM.

“Bu Peni besok kembali ke Jogja, langsung akan menyampaikan draft kerja sama. Kalau sudah setuju langsung tanda tangan MoU. Insyaallah di Februari ini,” imbuhnya. (*/hms7)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini