Beranda Infrastruktur Satgas Pra TMMD Merintis Lahan Bersama Warga Kaliorang

Satgas Pra TMMD Merintis Lahan Bersama Warga Kaliorang

491 views
0

Satgas Pra TMMD bersama masyarakat bahu-membahu melakukan perintisan lahan.(ist)

KALIORANG – Pra Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 Tahun 2020 di Kutim telah dibuka oleh Dandim 0909/Sgt Letkol Czi Pabate. Kecamatan Kaliorang dipilih sebagai sasaran pelaksanaan program ini. Setelah dibuka, seluruh personil satgas pra TMMD dan masyarakat langsung turun beraksi di lapangan di komandoi Babinsa Kaliorang Pelda Isroi.

Di areal rencana pembuatan jalan tembus sepanjang  3,5 KM dan Fasum di Kaliorang, Babinsa dan masyarakat dengan penuh semangat bersama-sama melaksanakan pembersihan dan perintisan jalan. Dikonfirmasi tim Pro Kutim, babinsa Kaliorang Pelda Isroi mengatakan jalan tersebut nantinya bakal dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

“Dan pastinya dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujar Pelda Isroi.

Sementara itu, Dandim 0909/Sgt Letkol Czi Pabate menambahkan hubungan sosial dan kerjasama antara warga, Pemerintah Desa dan TNI, khususnya Babinsa dapat selalu terjalin dengan baik dan erat. Dengan begitu Kemanunggalan TNI dengan Rakyat dapat tercipta demi kondusifitas wilayah.

“Untuk faktor keamanan personil juga harus tetap diperhatikan agar tidak terjadi hal yang tidak di inginkan. Serta tetap menjaga etika kesopanan dalam berinteraksi dengan sesama rekan maupun masyarakat yang berada di desa ini,” pesan Dandim. (hms7/hms3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini