Beranda Infrastruktur Progres TMMD Di Kaliorang – Balok Lumpur dan Crossing Jembatan

Progres TMMD Di Kaliorang – Balok Lumpur dan Crossing Jembatan

307 views
0

KALIORANG – Personil prajurit TNI, yang tergabung dalam Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) Ke-108, bergotong royong dan bahu membahu, melakukan pemasangan balok lumpur dan crossing jembatan penghubung antara Desa Bangun Jaya dan Desa Bukit Harapan, Kecamatan Kaliorang, belum lama ini.

Kegiatan yang benar-benarĀ  menggambarkan kemanunggalan TNI bersama Rakyat dalam membangun desa setempat tersebut juga mencerminkan kepercayaan warga akan peran TNI dalam kehidupan bermasyarakat.

Menurut Dan SSK TMMD 108 Kodim 0909/Sangatta sekaligus Danramil 0909-06/Bengalon Kapten Inf Sajani Lumbantoruan saat dikonfirmasi di lokasi TMMD mengatakan, jika Program TMMD ini telah membangkitkan kembali semangat gotong royong masyarakat yang nyaris punah.

“Cermin budaya gotong royong dalam kehidupan yang menjadi ciri khas bangsa kita sangat terlihat disini,” ujarnya. 

Dirinya juga berharap semangat tersebut terus dikobarkan oleh Satgas sehingga masyarakat dapat semakin terpicu untuk terus melaksanakan budaya yang menjadi ciri khas negara di mata internasional tersebut.

“Saya berharap semua prajurit yang tergabung dalam Satuan Tugas, untuk terus semangat melaksanakan pekerjaan TMMD demi rakyat,” ucap Danramil. (*/hms2/hms3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini