Beranda Kutai Timur Lagi, Diskop dan UMKM Gelar Pelatihan – Kali Ini Fokus Olahan Madu...

Lagi, Diskop dan UMKM Gelar Pelatihan – Kali Ini Fokus Olahan Madu Kelulut

308 views
0

SANGATTA – Sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Dinas Koperasi dan UMKM kembali menggelar pelatihan. Kali ini fokus pada pengolahan Aneka Olahan Madu Kelulut. Pelatihan yang diikuti 30 peserta dari 5 kecamatan yaitu Bengalon, Kaubun, Rantau Pulung, Sangatta Selatan dan Telen ini dibuka oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman di Café dan Resto Teras Belad, Sangatta, Jum’at (9/9/2022).

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Darsafani menjelaskan, dari pelatihan ini nanti dapat dilaksanakan dan dikembangkan. Agar petani atau peternak madu kelulut, menjadi pelaku usaha yang mandiri, maju serta bisa membuat berbagai macam olahan dari madu kelulut.

“Saya berharap kelompok petani madu kelulut sekaligus pelaku UMKM bisa maju dan bersaing dengan pelaku usaha lainnya. Agar bisa mendongkrak perekonomian masyarakat,” harap Darsafani.

Lebih lanjut ia menambahkan, untuk meningkatkan kualitas SDM, Diskop dan UMKM Kutim telah menggelar beberapa pelatihan. Diantaranya, olahan bambu, rotan, gula aren, madu kelulut. Selanjutnya nanti akan ada pelatihan olahan buah mangrove. Serta pelatihan akuntansi, pemasaran dan digitalisasi hingga proses perizinan usaha.

Pelatihan kali ini digelar selama tiga hari, mulai 9 hingga 11 September 2022. Mendatangkan narasumber dari Unhas Tamalanrea Jaya Makasar Dr Ir Budiman MAP yang merupakan Lektor Kepala (IVb) Assoc Professor pada Fakultas Kehutanan Universitas Hassanuddin Makasar. (kopi7/kopi3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini