Beranda Kutai Timur Festival Pekan Ekraf Dispar Kutim, Kebut Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Festival Pekan Ekraf Dispar Kutim, Kebut Pertumbuhan Ekonomi Lokal

46 views
0

Suasana pembukaan Festival Pekan Ekraf Kutim gelaran Dispar Kutim. Foto: Dewi/Pro Kutim

SANGATTA – Rangkaian Festival Pekan Ekonomi Kreatif (Ekraf) Kutai Timur (Kutim) 2025 resmi dibuka pada Kamis (27/11/2025) sore, di Lapangan Alun-Alun Bukit Pelangi. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Nurullah, didampingi Kepala Bidang Pengembangan Ekraf Ahmad Rifani, serta disaksikan oleh unsur Forkopimda, organisasi kepemudaan, dan berbagai komunitas pelaku Ekraf.

Pembukaan festival berlangsung meriah dengan kehadiran jajaran pejabat daerah, di antaranya perwakilan Kapolres, Danlanal, Dandim, serta PD terkait seperti Dishub, Perkim, Disperindag, dan Pengadilan Agama. Turut hadir pula tokoh masyarakat serta para pemuda, termasuk Ketua DPC Demokrat Kutim Ordiansyah dan Ketua Pemuda Kutim Hebat Habibi, yang turut memberikan dukungan terhadap terselenggaranya kegiatan ini. Para rekan media lokal juga tampak hadir meliput jalannya acara.

Dalam sambutannya, Nurullah, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pihak yang berkontribusi pada penyelenggaraan festival yang akan berlangsung selama tiga hari tersebut. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan ruang bagi para pelaku ekonomi kreatif untuk memamerkan karya, ide, dan inovasi yang lahir dari berbagai komunitas di Kutim.

“Festival ini menjadi wadah untuk memperkenalkan produk-produk kreatif dari para pelaku Ekraf, baik dari sektor kuliner, kriya, seni, maupun pertunjukan. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat, khususnya para pelaku ekonomi kreatif dan pariwisata,” ujarnya.

Nurullah menambahkan bahwa sinergi antara ekonomi kreatif dan pariwisata merupakan kunci penting dalam meningkatkan daya tarik Kutim sebagai daerah tujuan wisata. Kegiatan festival berskala daerah seperti ini bukan hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga kesempatan strategis bagi pelaku usaha untuk memperluas jaringan dan memperkenalkan produk unggulan kepada masyarakat luas.

“Pariwisata maju, ekonomi kreatif berkembang, maka kesejahteraan masyarakat akan meningkat,” tegasnya.

Festival yang dipusatkan di Alun-Alun Bukit Pelangi ini diprediksi akan menarik banyak pengunjung, terutama pada malam hari serta pada puncak acara hari Minggu. Selain pameran, pengunjung juga dapat menikmati berbagai pertunjukan seni, atraksi komunitas kreatif, dan suguhan kuliner lokal.

Pada kesempatan tersebut, Nurullah juga menyampaikan permohonan maaf bahwa Bupati dan Wakil Bupati Kutim tidak dapat membuka langsung kegiatan karena harus menghadiri agenda lain yang tidak dapat ditinggalkan. Meski demikian, hal tersebut tidak mengurangi antusiasme peserta dan tamu undangan dalam menyambut event tahunan yang dinilai sebagai momentum penting bagi kebangkitan Ekraf di Kutim.

Untuk diketahui, Festival Pekan Ekraf Kutim 2025 menampilkan berbagai pameran dari subsektor-sektor kreatif. Meskipun terdapat 17 subsektor Ekraf secara nasional, panitia memilih menampilkan potensi unggulan daerah yang paling siap untuk dipamerkan kepada masyarakat, seperti seni pertunjukan, kerajinan tangan, desain, serta berbagai produk kreatif anak muda Kutim. Stand-stand pameran yang disiapkan oleh panitia telah terisi penuh oleh pelaku kreatif yang antusias memamerkan karya terbaik.(kopi15/kopi13)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini