SANGATTA – Selasa malam (9/11/2021) sejumlah organisasi kepemudaan (OKP) di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) di bawah naungan Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kutim larut dalam suasana keakraban di malam ramah tamah Pemkab Kutim, Selasa (9/11/2021).
Puluhan undangan hadir di acara yang dilangsungkan di ruang Meranti, Kantor Bupati, Pusat Perkantoran Pemkab Kutim tersebut. Wakil Bupati Kasmidi Bulang, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Basuki Isnawan serta beberapa perwakilan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kutim turut hadir di acara itu.

Sekretaris DPD KNPI Kutim Khairuddin mewakili seluruh pengurus mengucapkan terima kasih kepada pemerintah. Khusus kepada Bupati dan Wakil Bupati Kutim yang telah memberikan semangat kepada pengurus DPD KNPI Kutim. Dukungan tersebut menurutnya akan menjadi modal penting bagi segenap pengurus DPD KNPI Kutim dalam menjalankan roda organisasi kedepan.
“Tentu kami akan terus berkarya di daerah ini bersama dengan pemerintah, bersinergi dengan pemerintah dalam rangka Kutai Timur Sejahtera untuk Semua,” katanya.

Sedangkan, Ketua DPD KNPI Kaltim Arif Rahman Hakim mengatakan, malam ramah tamah ini menjadi momentum awal sinergi pemuda dalam mendukung pembangunan. Yakni melalui silaturahmi besar bertema ‘Malam Ramah Tamah Pemuda’.
“Saya berharap kegiatan ini bukan hanya silaturahmi lahiriah kita, tetapi ini menjadi pengikat silaturahmi batiniah kita,” harapnya.
Pasca pelantikan nanti, tambahnya, kepengurusan harus mulai mengatur strategi untuk sama-sama membangun program-program yang sinergis dengan Pemkab Kutim maupun kelembagaan lainnya. Agar kemudian visi dan misi yang di usung Pemkab Kutim bisa didukung dan direalisasikan bersama.
Keseluruhan rangkaian acara ramah tamah berlangsung lancar penuh keakraban. Ditutup dengan makan malam bersama serta berbincang ringan antar OKP yang ada di bawah naungan DPD KNPI Kutim. (hms15/hms3)