Tim RSUD Kudungga Sangatta sang juara lomba kasti, foto bersama di Lapangan Helypad depan Kantor Bupati Kutim. (Foto Ist)
SANGATTA – Lomba tradisional asin jaga dan kasti yang diselenggarakan Pemkab Kutim melalui Dinas Pemuda dan Olahraga, untuk memeriahkan hari jadi Kabupaten Kutai Timur (Kutim) berakhir pada Jumat (4/10/2019) sore. Perlombaan yang diperuntukan bagi kalangan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pelajar maupun umum ini, ditutup dengan dua partai final kategori umum dan OPD, dihelat di Lapangan Helypad depan Kantor Bupati, disaksikan ratusan pasang mata.
Pada laga final pertama di kategori umum mempertemukan antara tim Selamat Ceria bertemu M Squad dimulai pukul 16:00 Wita. Pada pertandingan yang berjalan 2 kali 20 menit itu M Squad harus mengakui keunggulan tim Selamat Ceria, yang sukses mengunci kemenangan dengan skor 21-15.
Dilaga partai final kedua, kategori OPD tak kalah seru, laga panas yang mempertemukan RSUD Kudungga Sangatta melawan Dinas Pendidikan Kutim ini menyuguhakan tontonan yang apik dan sengit.

Dibabak pertama RSUD Kudungga yang mengenakan baju bewarna biru itu, sempat tertinggal 4 poin dari Disdik Kutim yang berkostum merah dengan skor 9-13. Namun, dibabak kedua RSUD dihadapan ratusan suporternya mampu bangkit, poin demi poin berhasil diraih. Sehingga mampu membalikkan keadaan dan membungkam Disdik dengan skor tipis 20-18. Kemenangan akhirnya menjadi milik RSUD Kudungga Sangatta.
Kemenangan tersebut menjadi kebanggaan bagi pihak RSUD. Direktur RSUD Kudungga Sangatta dr Anik Istiyandari yang turun langsung mendukung karyawannya bertanding, mengaku sangat senang tim RSUD Kudungga mampu menjadi juara pada lomba kasti dalam memeriahkan HUT Kutim ke 20 tahun ini.
“Kemenangan ini juga bertepatan HUT RSUD Kudungga yang berselang 1 hari. Kedepan kami akan kembali berpartisipasi untuk memeriahkan hari jadi Kutim,” ucap Anik.

Sedangkan hasil pertandingan final lomba asin jaga pada kategori pelajar, OPD dan Umum putra putri sebagai berikut. Pada kategori pelajar putra juara satu diraih SMAN 2 Sangatta Utara, disusul diposisi kedua SMK 2 Sangatta Utara dan diposisi ketiga diraih SMAN 1 Sangatta Utara. Kemudian kategori pelajar putri juara pertama diraih SMKN 2 Sangatta Utara, diposisi kedua diraih SMK Muhammadiyah dan diposisi ketiga diduduki SMKN 2 Sangatta Utara.
Untuk kategori OPD putra kemenangan diraih Dinas Pendidikan, diposisi kedua diduduki Satpol PP dan diposisi ketiga diraih Dinas Perhubungan. Kemudian kategori putri, juara satu diraih Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB), kemudian diposisi kedua diraih Dinas Kesehatan dan diposisi ketiga diraih Dinas Kelautan dan Perikanan.

Sedangkan untuk kategori umum juara pertama diraih oleh Terang Abadi, juara kedua diraih squad Mangedeh dan juara ketiga diraih RS SOHC.
Sebelumnya lomba kasti dan asin jaga ini diikuti oleh 78 tim untuk kategori pelajar, OPD dan masyarakat umum. Untuk hadiah bagi para memenang akan diserahkan pada penutupan panggung hiburan rakyat di Halaman Gedung Graha Expo, kawasan Bukit Pelangi, Sabtu (12/10/2019). (hms10)