Beranda Infrastruktur Setelah Folder Sangatta, Menyusul Lokasi “Smart” Lainnya

Setelah Folder Sangatta, Menyusul Lokasi “Smart” Lainnya

356 views
0

Kepala Dinas Kominfo dan Perstik Kutim Suprihanto pada saat launching internet gratis di Folder Ilham Maulana (Foto: Wak Hedir Humas)

SANGATTA – Kepala Dinas Kominfo dan Perstik Kutim Suprihanto mengatakan kawasan Folder Sangatta, Jalan Ilham Maulana memang sudah dicanangkan menjadi area Smart City. Setelah dilaunching diharapkan menjadi awal smart-smart yang lain. Diawali dari Wi-Fi gratis dan diharapkan akan merambat ke smart-smart yang lainnya, seperti smart ekonomi, smart environment, smart government dan smart lainnya. 

“Mudah-mudahan ini awal yang baik, kami mohon dukungan dari seluruh stakeholder, baik itu stakeholder bisnis, stakeholder government maupun dari masyarakat sendiri,” ucap Mantan Kepala Bappeda ini, pada launching internet gratis di Folder Ilham Maulana, Jum’at (15/11/2019).

Lebih jauh, dia berharap dengan adanya internet gratis tersebut akan menjadi tonggak, agar Folder menjadi salah satu ikon, Smart City yang berhasil, dan diapresiasi oleh seluruh masyarakat.

Sementara itu, Direksi Icon Plus yang juga selaku manajer pemasaran area Kalimantan Rudi Mulyadi mengatakan pihaknya ingin mendukung kemanjuan Pemerintah Daerah, khususnya di Kutim. Dimana saat ini sedang membangun areanya untuk Smart city.

Dikatakan Rudi, Smart City bukan hanya sekedar jaringan antara OPD atau internet berkecepatan besar, tetapi smart city adalah bagaimana membangun sebuah kota yang sangat nyaman, dihuni oleh masyarakatnya dan mempunyai hubungan yang sangat harmonis, dengan Pemerintahnya.

“Itu yang sebenarnya disebut Smart City, jadi kadang orang mengimplementasikan smart city kurang pas,” ungkap Rudi.

 
Disini, sambung Rudi, ada fasilitas-fasilitas atau infrastruktur yang harus dibangun, sehingga tujuan Smart City tercapai. Yakni,  masyarakat yang nyaman bisa terlayani dengan baik dan bisa bersinergi dengan Pemerintahnya,

“Contohnya internet, infrastruktur fiber optik, bagaimana interaksi dengan warga melalui aplikasi, serta akses yang tersebar merata. Seperti disini (Folder) dibangun free wifi dengan branding comnet, dimana setiap orang bisa akses internet secara gratis baik diarea sekitar sini, ataupun ditempat lain,” sebut Rudi.  

Rudi menambahkan, komitmen membangun bukan hanya diarea ini, tetapi juga di desa-desa. Contohnya di Mukti Jaya, sudah dibangun. Selain internet akses, pihaknya juga menyiapkan beberapa aplikasi yang mendukung masyarakat bisa lebih maju. Misalnya aplikasi air cell yang terkait dengan interaksi kasir online. (hms15)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini