Beranda Kutai Timur Panitia Simulasi Penutupan MTQ Kaltim, Wali Band Siap Menggebrak

Panitia Simulasi Penutupan MTQ Kaltim, Wali Band Siap Menggebrak

342 views
0

Jalannya persiapan jelang penutupan MTQ XLV Kaltim 2025. Foto: Bagus/Pro Kutim

SANGATTA – Gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XLV tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) di Kutai Timur (Kutim) akan segera berakhir. Geladi bersih untuk acara penutupan yang meriah telah sukses dilaksanakan Kamis (17/7/2025) sore di Lapangan Alun-alun Bukit Pelangi dan puncaknya penutupan resmi akan digelar pada Jumat, (18/7/2025) malam.

Ditemui Pro Kutim, Plt Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Kabag Prokopim) Kutim Iwan Adiputra, menjelaskan bahwa geladi bersih ini bertujuan untuk memastikan kelancaran seluruh rangkaian acara penutupan.

“Beberapa rangkaian penting seperti penurunan bendera MTQ, penyerahan hadiah kepada para pemenang, dan berbagai hiburan telah kami persiapkan agar dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.

Yang paling dinanti, acara penutupan ini akan dimeriahkan oleh penampilan spesial dari grup musik ternama, Wali Band. Kehadiran Faank dan kawan-kawan diprediksi akan menambah semarak suasana penutupan MTQ yang telah berlangsung sukses ini.

Penutupan MTQ ke-XLV ini diprediksi akan dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, tokoh agama, seluruh peserta dan official, serta ribuan masyarakat yang antusias. Diharapkan, dengan berakhirnya MTQ ini, semangat kebersamaan dan kecintaan terhadap Al-Qur’an akan semakin tumbuh di kalangan masyarakat Kalimantan Timur, khususnya di Kutim.(kopi5/kopi13/kopi3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini