Bupati H Ismunandar bersama-sama berdoa usai meletakan Batu Pertama Ponpes Al-Munawwir Sangatta (Foto : Jani Humas)
SANGATTA – Bupati Kutai Timur H Ismunandar sangat mendukung kegiatan dibidang keagaman di daerahnya, terutama dalam pembagunan sarana penunjang. Seperti dilakukan Bupati saat melakukan prosesi pelatekan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren (Ponpes) Al–Munawwir Sangatta, di Kecamatan Sangatta Selatan, KM 8 Jalan Poros Sangatta – Bontang, Selasa (21/8/2018) beberapa waktu lalu.
“Kita sudah menyaksikan peletakan batu pertama Ponpes Al-Munawwir, tetapi saya selalu katakan ketika diundang melakukan peletakan pertama, saya tidak mau menjadi batu terakhir,” ujar Ismu.
Melihat bangunan masjid yang juga mulai terbangun, Ia menilai adanya semangat yang tinggi para pengurus pesantren untuk membangun dan membentuk kehidupan beragama bagi anak- anak yang mempunyai semangat belajar agama islam.
Menurutnya pembinaan agama kepada anak sejak dini sangat penting. Sebab, usia muda sang anak lebih gampang dalam menyerap ilmu. Ismu meminta peran orang tua juga penting untuk memberikan contoh yang baik dalam pembelajaran sang anak.
“Adanya pesantren ini salah satu upaya kita mendidik anak kita, tetapi peran orang tua juga sangat penting. Jangan saat anaknya pulang dari pesantren lihat bapak ibunya saat magrib bukannya solat malah tetap asik nonton TV,” ucapnya.
Sebgai bentuk dukungan awal pembangunan, Ismu memberikan bantuan berupa uang tunai 10 juta rupiah yang diserahkan langsung kepada pengurus pesantren tersebut.
Dalam kegiatan ini turut hadir Camat Sangatta Selatan Hasdiyah, FKPD, Perwakilan Kementerian Agama Kutim, tokoh masyarakat, tokoh agama, para pengurus pesantren serta masyarakat. (hms10)