Beranda Keagamaan LAZ DPU Buka 5 Gerai Layanan – Permudah Umat Muslim Bayar Zakat

LAZ DPU Buka 5 Gerai Layanan – Permudah Umat Muslim Bayar Zakat

589 views
0

Gerai Lembaga Amil Zakat (LAZ) Dana Peduli Umat (DPU) Kaltim Cabang Kutai Timur (Kutim) dihalaman Eramart jalan Ponegoro. (Foto: Ist)

SANGATTA- Bulan suci Ramadhan 1440 H tahun 2019, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Dana Peduli Umat (DPU) Kaltim Cabang Kutai Timur (Kutim) meningkatkan layanan dan kemudahan pelaksanaan pembayaran Zakat, Infaq dan Sedekah. Dengan membuka titik layanan gerai zakat ramadhan hingga 5 gerai.

Kepala Cabang LAZ DPU Kutim, Adrian Wahyudi, menyampaikan pihaknya selalu memberikan kemudahan kepada kaum muslim dalam menunaikan kewajiban membayar zakat, infaq, sedekah maupun fidyah. Salah satunya dengan cara membuka gerai zakat dipusat-pusat pembelanjaan, swalayan dan tempat-tempat umum lainnya.

“Seperti di Eramart Diponegoro dan Oval Mart Teluk Lingga buka gerai jam 8 pagi hingga 9 malam. Berikutnya, Rumah Qur’an Az-Zahra Jalan Margo Santoso Gang 21 RT 40 Nomor 100 dan di depan Hotel Kutai Permai hanya buka 2 jam saja dari jam 4 sore hingga 6 sore. Terakhir rumah Tahfidz dijalan Dayung dari jam 8 pagi hingga 5 sore,” jelas Adrian.

Ditambahkan Adrian, selain membuka Layanan Gerai, LAZ DPU Kaltim Cabang Kutim yang beralamat Jalan APT Pranoto No 99 RT 35 Sangatta Utara juga setiap harinya membuka Layanan Graha. Buka dari Pukul 08.00 hingga 21.00 Wita, termasuk Minggu pukul 08.00 hingga 16.30 Wita.

“Semoga dengan kehadiran layanan yang kami berikan kepada masyarakat, semakin sempurna dengan ijin Allah SWT. Untuk menyalurkan amanah dengan tepat sasaran dan semakin terasa manfaatnya,” tutup Adrian. (hms7)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini