Asisten Pemkesra Poniso Suryo Renggono menghadiri kegiatan Sidang Paripurna HUT ke-68 Kaltim. Foto: Yuni/Pro Kutim
Samarinda – Sidang Paripurna Istimewa Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) berlangsung khidmat pada Rabu (8/1/2025) di Ruang Utama Kantor DPRD Provinsi Kaltim.
Dipimpin oleh Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas’ud, rapat ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua I DPRD Kaltim Ekti Imanuel, Wakil Ketua II Ananda Emira Moeis, Wakil Ketua III Yenni Eviliana, dan Sekretaris DPRD Norhayati US. Selain itu, Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik dan Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni turut hadir dan dari Kabupaten Kutai Timur (Kutim) ada Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Poniso Suryo Renggono dan undangan lainnya. Sidang paripurna ini menjadi pembuka rangkaian peringatan HUT ke-68 Kaltim tahun 2025. Acara dimulai dengan pemutaran video profil Provinsi Kaltim yang memperlihatkan perjalanan pembangunan dan pencapaian daerah tersebut.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas’ud menyoroti berbagai capaian pembangunan yang telah diraih provinsi ini. Ia menegaskan pentingnya menjaga komitmen untuk terus membangun demi kemajuan Kaltim.

“Membuka potensi ekonomi dan meningkatkan daya saing Indonesia di masa global menjadi prioritas. Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memberikan yang terbaik bagi Kalimantan Timur,” ujarnya.
Sementara itu, Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik mengungkapkan optimismenya terhadap transformasi yang dialami Kaltim. Menurutnya, provinsi ini kini menjadi pusat pemerintahan, ekonomi, dan budaya yang strategis bagi Indonesia.
“Meskipun ada tantangan, kehadiran Ibu Kota Negara adalah peluang besar. Kita harus membuktikan bahwa Kaltim mampu menjadi garda terdepan pembangunan nasional,” kata Akmal Malik.

Ia juga menambahkan bahwa capaian pembangunan yang diraih Kaltim diharapkan menjadi pemicu bagi pertumbuhan di masa depan.
“Kolaborasi dan sinergitas antar elemen masyarakat sangat penting untuk mewujudkan Kaltim yang cemerlang,” tambahnya.
Acara ditutup dengan penyerahan penghargaan kepada tokoh-tokoh yang berjasa serta masyarakat yang berprestasi, sebagai bentuk apresiasi terhadap kontribusi mereka bagi Kaltim.

Dari Kabupaten Kutai Timur, Asisten Pemkesra Poniso Suryo Renggono menyatakan komitmen pemerintah daerah untuk terus mendukung pembangunan di wilayahnya.
“Kutai Timur memiliki banyak potensi strategis yang berkontribusi besar terhadap pembangunan. Dengan anggaran yang signifikan, kami akan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan tentunya Kutai Timur terus bersinergi dalam upaya mendukung pembangunan di Kaltim,” ungkap Poniso saat ditemui usai acara.
Momentum HUT ke-68 ini menjadi pengingat akan pentingnya kolaborasi untuk mendukung pembangunan Kaltim sebagai provinsi yang maju dan sejahtera.(kopi9/kopi13)