Beranda Uncategorized Hari Pramuka Se-Kaltim, Jadi Hadiah HUT Kutim

Hari Pramuka Se-Kaltim, Jadi Hadiah HUT Kutim

222 views
0

Wakil Bupati Kutim H Kasmidi Bulang saat sambutan pada Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-58 dan Perkemahan Antar Satuan Karya Tingkat Daerah Kaltim 2019 (Foto: Wak Hedir Humas)

SANGATTA – Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-58 dan Perkemahan Antar Satuan Karya Tingkat Daerah Kalimantan Timur (Kaltim) 2019, di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) berjalan sukses. Kegiatan yang dihadiri 11 Saka Se-Kaltim ini, berlangsung khidmat dilapangan Kantor Bupati Kutim, Selasa (17/9/2019).

Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Ketua Kwartir Nasional Bidang Bela Negara Brigjen TNI Hasto Pratisto Yuwono, Gubernur Kaltim H Isran Noor selaku Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka, Kaka Pimpinan Kwarnas dan andalan gerakan nasional, kaka forkompimda provinsi dan Kabupaten/Kota Se-Kaltim, selaku anggota Mabida, Mapicab gerakan pramuka, kakak M Hatta Zainal ketua Kwarda Pramuka beserta andalan daerah gerakan pramuka Kaltim, Kaka pimpinan satuan karya pramuka daerah dan cabang se-Kaltim, kamapicab gerakan pramuka, kaka Bupati/Walilota se-Kaltim selaku kamapicab gerakan pramuka Se-Kaltim, kaka kwarcab dan andalan cabang gerakan pramuka se-Kaltim, kaka instruktur saka, pamong saka dan Pembina pramuka se-Kaltim.

Wakil Bupati H Ksmidi Bulang mewakili Bupati, mengatakan suatu kebanggaan bagi Kabupaten Kutim, karena dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggaraan hari jadi pramuka ke 58 tingkat Provinsi Kaltim sekaligus kegiatan peran saka.

“Ini merupakan hadiah Kabupaten Kutim ke 20 tahun. Saya berharap kegiatan peran Saka dapat berlangsung dengan baik. Serta para peserta bisa mendapat pengalaman yang baru dalam kegiatan,” ucap Wabup.

Perkemahan Antar Satuan Karya Tingkat Daerah Kalimantan Timur (Kaltim) 2019, dibuka resmi Gubernur Isran Noor ditandai dengan pemukulan gong. Rangkaian upacara pramuka ini, juga dirangkai dengan persembahan tarian kolosal dari SMAN 1 Sangatta Selatan, Tari Massal dari Satuan Karya Widya Budaya Bakti Kutim, Pengumuman pemenang lomba pramuka patriat lingkungan tingkat Provinsi Kaltim, pengumuman pemenang lomba pawai obor kwarcab Kutim dan gerak jalan. (hms15)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini