Beranda Kutai Timur Karateka Kutim Berprestasi Diganjar Bonus

Karateka Kutim Berprestasi Diganjar Bonus

128 views
0

Momen Wakil Bupati Kasmidi Bulang memberikan bonus kepada sejumlah atlet yang meraih medali. Foto: Wahyu Yuli Artanto.

SANGATTA- Wakil Bupati H Kasmidi Bulang memenuhi janjinya memberikan bonus kepada atlet Institut Karate-Do Indonesia (INKAI) yang berlaga dan mampu  berprestasi membawa medali dari kompetisi antar pelajar se Kalimantan Timur (Kaltim) di Samarinda pada 18-20 Februari lalu.

Penyerahan bonus dilaksanakan di Ruang Tempudau, Kantor Bupati. Kasmidi Bulang secara langsung memberikan uang pembinaan kepada sejumlah atlet yang meraih medali. Turut disaksikan Ketua INKAI Kutim Ahmad Tarmiji, pelatih serta orang tua para atlet yang sengaja datang untuk menyaksikan momen bahagia  tersebut, Senin (25/4/2022).

Kasmidi yang juga Ketua Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kaltim mengatakan, bonus yang diberikan kepada para atlet merupakan bentuk apresiasi. Karena mampu memperoleh prestasi yang membanggakan serta membawa nama harum Kutim dari cabor beladiri karate.

 “Saya minta untuk tetap semangat dalam berlatih, karena sudah mulai membuahkan prestasi. Prestasi itu harus tetap dijaga dan tingkatkan,” pesan orang nomor dua di Kutim tersebut.

Kasmidi berharap, dengan adanya pemberian bonus ini dapat menjadi motivasi serta mampu  menyulut semangat para atlet untuk terus berprestasi ke depan. Selanjutnya bagi para atlet yang telah berjuang dan belum mendapatkan prestasi, Kasmidi meminta untuk terus bersemangat dan tak patah arang.

“Mewakili Pemerintah (Pemkab Kutim), saya ucapkan selamat dan terima kasih kepada para atlet serta pelatih yang sudah mampu mengharumkan Kutim dalam ajang olah raga ini,” ujarnya.

Ditemui usai kegiatan, Ketua INKAI Kutim Ahmad Tarmiji menjelaskan, dari 25 atlet yang diterjunkan untuk berlaga dalam kompetisi antar pelajar se Kaltim, ada 7 atlet yang mampu meraih prestasi. Masing-masing meraih satu medali emas, dua perak dan empat perunggu.

“Kami mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang sudah diberikan pemerintah. Dalam hal ini pak Wabup kepada atlet yang sudah berlaga dan mampu membawa nama harum Kutai Timur,”ucapnya.                                   

Untuk diketahui, bonus yang diberikan kepada atlet yang berlaga dalam ajang antar pelajar tingkat provinsi Kaltim tersebut, masing-masing untuk peraih medali emas sebesar Rp 1 juta, kemudian untuk peraih medali perak sebesar Rp 750 ribu sedangkan peraih medali Perunggu Rp 500 ribu. (kopi6/kopi3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini