Beranda Kutai Timur Ismu Tertarik Dengan Motor Listrik ECGO 2

Ismu Tertarik Dengan Motor Listrik ECGO 2

609 views
0

Bupati Kutim Ismunandar mencoba motor listrik ECGO 2. (Foto Jani Pro Kutim)

SANGATTA – Bupati Kutai Timur (Kutim) H Ismunandar didampingi Wakil Bupati H Kasmidi Bulang menerima kunjungan Distributor Motor listrik ECGO (Easy Go) 2 Bike wilayah Kalimantan Sulawesi, di Sekretariat Kabupaten, Kamis (23/1/2020).

Kedatangan distributor motor bertenaga listrik ini bermaksud mempromosikan motor listrik hasil inovasi dari perusahaan sepeda motor asal Taiwan.

Disaksikan Asisten Pemkesra Suko Buono dan beberapa kepala bagian dan staf dilingkup Setkab kutim, Kepala Dispora Kutim Basrie, Camat Sangatta Selatan Hasdiah serta Ketua Koni Heriansyah Masdar. Ismu sapaan akrab bupati ini berkesempatan menjajal motor listrik ECGO 2 yang dapat melaju maksimal 60 km/jam dan mampu menempuh jarak hingga 80 km, berkapasitas 2 penumpang dengan beban maksimal 150 kg.

Usai mencoba, Ismu mengaku tertarik dengan kehadiran motor listrik ini, menurutnya motor listrik ECGO 2 cocok diterapkan di Kutim khususnya di wilayah Sangatta karena ramah lingkungan. Ia berpendapat motor listrik tersebut dapat bermanfaat dimasyarakat dan bagi para pegawai dilingkup Pemkab Kutim.

“Ini kan masih promosi kita pelajari dulu bagiamana semuanya seperti spesifikasi dan ketahanannya,” ucap Ismu.

Distributor Motor listrik ECGO 2 Wilayah Kalimantan dan Sulawesi Mustari Landang mengatakan, motor listrik ramah lingkungan tersebut sudah berbasis aplikasi yang dapat memudahkan pengendara mengetahui kondisi jangkauan baterai dan memonitor keberadaan motor.

“Motor listrik ini juga sebagai upaya pemerintah dalam mengurangi polusi udara. Harganya pun terjangkau sekitar Rp 9 juta. Di daerah Kalimantan baru ada di Bontang dan di Sangatta dan bakal diproduksi massal dibulan Maret nanti. Jadi jika berbinat mesti inden dulu,” jelas Mustari.(hms10)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini