Beranda Kutai Timur Pilkades Serentak Kutim Dihelat Akhir 2022

Pilkades Serentak Kutim Dihelat Akhir 2022

1,049 views
0
Yuriansyah

Bincang : Kepala DPMDes Yuriansyah T nampak berbincang ringan dengan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dari beberapa desa di Kecamatan Muara Wahau. (Foto Ronall J Warsa Pro Kutim

SANGATTA – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes) meminta kepada seluruh Camat se-Kutai Timur (Kutim), untuk melakukan pemantauan terkait persiapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang akan dilakukan serentak pada akhir 2022 nanti.

Terdapat 77 desa di 17 kecamatan yang akan menyelenggarakan Pilkades. Pada tahapan awal berlangsung pada minggu keempat Juni 2022 ini. DPMDes memperkirakan waktu penyelenggaraan Pilkades serentak di Kutim jatuh pada 5 Desember 2022.

Kepala DPMDes Kutim Yuriansyah T menerangkan usai Pilkades serentak di akhir tahun, pihaknya juga mempersiapkan pelaksanaan pelantikan Kades yang diperkirakan akan berjalan pada 17 Januari 2023 mendatang.

“Di situ kita mempersiapkan pelantikan dan sumpah jabatan pada Kades terpilih. Sehingga sejak sekarang informasi mengenai tahapan-tahapan Pilkades, akan dikoordinasikan oleh DPMDes dengan Camat di daerah pedalaman dan pesisir,” tegasnya.

Adapun untuk Kecamatan Kongbeng tidak akan menggelar Pilkades serentak seperti halnya 17 kecamatan lainnya. Sebab kecamatan yang berbatasan dengan Kecamatan Muara Wahau dan Kabupaten Berau itu telah melaksanakan perhelatan pesta demokrasi tingkat desa tersebut.

“Tugas para camat untuk menyampaikan dan memantau perihal terkait Pilkades serentak pada tiap-tiap desa di bawah wilayah kerjanya,” terang Yuri yang juga Plt Sekretaris Kabupaten (Seskab) Kutim tersebut. (kopi5/kopi3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini