Asisten III Administrasi Umum Sudirman Latif menghadiri pengajian Akbar Pondok Pesantren (Ponpes) Ihya’ Ulumuddin di Jalan Mangga, Desa Bumi Jaya. Foto: Hasyim/Dokpim
KAUBUN – Pada Minggu (24/12/2023) siang, Plt Administrasi Umum Seskab Kutim Sudirman Latif mewakili Bupati Kutim menghadiri pengajian akbar Pondok Pesantren (Ponpes) Ihya’ Ulumuddin di Jalan Mangga, Desa Bumi Jaya, Kecamatan Kaubun yang bertempat di aula pondok setempat.
Pada kesempatan itu, Sudirman Latif mengapresiasi pengurus Ponpes Ihya’ Ulumuddin yang bergerak di bidang dakwah dan pengembangan keagamaan, khususnya pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM). Tentu Pemkab Kutim menyambut baik langkah baik dan program positif seperti ini.
“Kita mesti menggarisbawahi program pendidikan khususnya pembagunan SDM telah manjadi tujuan para pendiri bangsa dalam memperjuangkan kemerdekaan republik ini, kita juga berdoa semoga saudara kita yang ada di Palestina bisa merdeka seperti kita,” harap Sudirman.

Kecamatan Kaubun, lanjut Sudirman, adalah salah satu kecamatan yang ditargetkan menjadi daerah penyangga dan mendukung bahan kebutuhan dasar untuk Ibu Kota Negara (IKN). Termasuk buah-buahan dan produksi pertanian lainnya. Karena produk yang ada di Kaubun terbukti sudah ada yang sampai ke dunia internasional.
“Potensi alam yang disediakan Allah SWT di sini sungguh besar. Itu sudah terbukti bahwa Kecamatan Kaubun terbukti mampu membawa nama baik Kutim untuk Indonesia dan membawa nama baik Kaubun ke dunia internasional dengan mengekspor hasil perkebunan,” tegas Sudirman didampingi Camat Kaubun Saprani, perwakilan Forkopimcam dan undangan yang lain.

Sekadar diketahui kegiatan ini diisi tausiah oleh Syech Ahmed Majeed Shatat dari Palestina dan Ustadzah Hj Umi Nurul Hikmah asal Kecamatan Bengalon. Sebagai informasi Ponpes Ihya’ Ulumuddin Kecamatan Kaubun Desa Bumi Jaya memiliki lahan 1,5 hektare, dan jumlah santri mencapai 120 peserta didik. Dengan program utama pengembangan SDM bidang keagamaan serta dakwah ditambah fasilitas masjid, aula pertemuan, gedung TK/TPA, dan gedung utama yang baru saja diresmikan.

Sebelumnya, pembina Ponpes Ihya’ Ulumuddin Ustadz Nurhadi menyampaikan berbagai agenda kegiatan digelar seperti peresmian gedung pondok, selapanan (pengajian) ibu-ibu, santunan anak yatim, do’a bersama untuk Palestina dan Ihya’ Ulumuddin Bershalawat.
“Semoga dengan hadirnya Ponpes di Kecamatan Kaubun bisa menjadi penyangga dan benteng persaudaraan antar sesama umat beragama serta menjadi pemersatu bangsa dan dunia,” singkat Ustadz Nurhadi. (*/kopi7/kopi13/kopi3)