Beranda Uncategorized Bupati Resmikan PAUD Prima Adinda Sangatta Utara

Bupati Resmikan PAUD Prima Adinda Sangatta Utara

741 views
0

SANGATTA- Bupati Kutim H Ismumandar didampingi Bunda PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Hj Encek UR Firgasih, Sabtu (10/5/2018) meresmikan Sekolah PAUD Prima Adinda di jalan Hidayatullah, Sangatta Utara. Kegiatan ini diawali dengan penampilan siswa PAUD di sejumlah sekolah di Sangatta.

Hadir pada acara itu selain Bunda Encek yang juga Wakil Ketua DPRD Kutim, adalah Bupati Kutim H Ismunandar, Sekretaris Kabupaten H Irawansyah, Wakil Ketua PKK yang juga istri Wabup Hj Tirah Satriani, Kadis Kesehatan dr Bahrani, Plt Kadis Pendidikan Roma Malau, Kadis Sosial Jamiatul Khair Daik, Camat Sangatta Utara M Basuni, sejumlah camat dan pejabat lingkup Pemkab Kutim.

Pada kesempatan itu, Bupati mengajak kepada orangtua untuk mendidik anaknya sejak dini. Sebab, anak usia dini merupakan masa emas yang harus dijaga dengan baik.

Hj Encek UR Firgasih yang juga istri Bupati Ismunandar sangat antusias mengikuti serangkaian acara peresmian sekolah yang terdiri Kelompok Bermain, Taman Kanak- kanak dan Day Care tersebut.

Pada kesempatan itu, Bunda Firga, panggilan akrab Wakil Ketua DPRD Kutim ini, mengajak para guru PAUD di Kutim untuk belajar ke sekolah Prima Adinda yang nantinya menjadi percontohan PAUD di Kutim.

“Bagaimana cara mengelolanya, menata kelas dan manajemen, selain belajar di sini (Prima Adinda) juga bisa belajar PAUD yang lebih maju di Jakarta,” kata Firgasih. (hms2)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini