Beranda Pariwisata End Year 2018 Expo, Sambut Tahun Baru di Sangatta

End Year 2018 Expo, Sambut Tahun Baru di Sangatta

590 views
0

Suasana End Year 2018 Expo di Swarga Bara Sangatta. (Fuji Humas)

SANGATTA- Bagi warga Sangatta yang tidak memiliki jadwal keluar kota atau tak berencana merayakan pergantian tahun diluar daerah, jangan khawatir !. Masih ada hiburan untuk rehat sekaligus menikmati akhir pekan hingga malam tahun baru 2019 mendatang di Kota Sangatta.

Pasalnya, PT Kaltim Prima Coal dan Yayasan Sangatta Baru YSB bekerjasama dengan Pemkab Kutim telah menyulap Lapangan Bola Swarga Bara untuk sebuah event akbar. Apa itu? Yup, End Year 2018 Expo. Di expo ini tersusun puluhan stan bazar berbagai macam produk pakaian hingga automotif. Menurut pihak panitia, expo ini digelar dari 26 Desember lalu hingga malam pergantian tahun 31 Desember 2018 nanti.

Tak hanya itu, demi menyemarakkan acara, panitia yang melibatkan berbagai perusahaan dan event organizer ini juga mendirikan panggung hiburan bagi warga. Bahkan rangkaian kegiatan bisa dinikmati dari pagi hingga malam hari selama event berlangsung. Menyuguhkan penampilan band dan penyanyi lokal dengan dukungan sound system mumpuni. Bagi warga yang ingin menikmati lagu-lagu dengan santai, tak usah bingung. Tentunya bisa sambil duduk-duduk di stan kuliner dengan tenda kerucut disisi kiri panggung atau “melantai” di lapangan yang selalu bersih. Jika tak suka melihat aksi penyanyi pun, masih bisa menyalurkan hobi belanja di bazar-bazar yang ada. (hms3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini