Beranda Pendidikan Tingkatkan Disiplin, Babinsa Jadi Pembina Upacara SDN 001 Sangatta Utara

Tingkatkan Disiplin, Babinsa Jadi Pembina Upacara SDN 001 Sangatta Utara

498 views
0

Babinsa Koramil 0909-01/Sangatta Serda SS Bintang jadi Pembina Upacara SDN 001 Sangatta Utara. (Ist)

SANGATTA – Babinsa Koramil 0909-01/Sangatta Serda SS Bintang mengatakan upacara bendera adalah segala tindakan atau gerakan yang dirangkaikan, serta ditata dengan tertib dan disiplin. Dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan memimpin. Kemudian membiasakan kesediaan dipimpin dan membina kekompakan. Hal itu disampaikan Serda SS Bintang saat menjadi Pembina Upacara di SDN 001 Sangatta Utara, pada pelaksanaan upacara di halaman sekolah, Senin (8/8/2022). 

“Kerja sama dan paling penting adalah untuk mengenang jasa para pendiri negara,” ucapnya dihadapan ratusan siswa-siswi, Kepala SDN 001 Sangatta Utara Tri Agustin, seluruh dewan guru beserta Staf Tata Usaha. 

Sementara, makna upacara bendera, kata Serda SS Bintang, yaitu tetap memelihara nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme. Ia berharap kepada para murid nantinya dapat belajar lebih tertib, mentaati segala peraturan yang berlaku dalam keluarga, sekolah, lingkungan dan agama.

“Kemudian kalian belajar lebih disiplin, salat pada waktunya, mengerjakan tugas sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, membuang sampah pada tempatnya,” pesannya. 

Kemudian, para murid harus siap belajar menjadi pemimpin. Minimal pemimpin untuk dirinya sendiri, menjadi anak yang lebih baik dan siap dipimpin dengan menjaga kekompakan serta kerja sama. Siap belajar menjaga nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme. Menggunakan produk dalam negeri. Melestarikan kebudayaan lokal dan menjaga peninggalan nenek moyang kita.(kopi7/kopi3)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini